[metaslider id="245"]

Bawaslu Kotabaru Hadiri Asistensi, Penyusunan, dan Review Mapping Dana Hibah Pemilihan Tahun 2024

Banjarmasin, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Kotabaru – Ketua Bawaslu Kabupaten Kotabaru Mohamad Erfan didamping Koordinator Sekretariat, dan 2 orang Staf RKA-K/L menghadiri Undangan Asistensi, Penyusunan, dan Review Mapping Dana Hibah Pemilihan Tahun 2024 yang bertempat di Hotel Aria Barito Banjarmasin, Selasa-Kamis (21-23/12/2021).

Acara yang digagas oleh Bawaslu Provinsi Kalsel, menghadirkan Deputi Bidang Administrasi Sekjen Bawaslu RI, Kabiro Perencanaan dan Organisasi dan Inspektur Wilayah I Bawaslu RI. Dihadapan Deputi, masing-masing Bawaslu Kabupaten/Kota mempresentasikan Usulan Anggaran Hibah Pilkada Tahun 2024, yang selanjutnya akan diajukan ke Pemerintah Daerah masing-masing.

Untuk Kabupaten Kotabaru usulan anggaran hibah Pilkada diajukan sebesar Rp. 18 Milyar. Acara diakhiri dengan penyerahan Anggaran Belanja Tahun 2022 kepada masing-masing Kabupaten/Kota.

Penulis / Foto : Biro Kehumasan Bawaslu Kabupaten Kotabaru

Leave a Reply

Your email address will not be published.