[metaslider id="245"]

Sinkronisasi Laporan, Bawaslu Kalsel Gelar Bimtek Pengelolaan Keuangan

Banjarmasin, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Kotabaru – Jelang Penyusunan Laporan Pertangungjawaban Keuangan Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalsel Tahun Anggaran 2019, Bawaslu Kalsel menggelar Bimbingan Teknis Pengelolaan Keuangan, Kamis, (10/10/2019).

Berlangsung di Hotel Zuri Express, Banjarmasin, acara yang dihadiri Ketua, Koordinator Sekretariat, Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) serta Staf Pengelola Keuangan Bawaslu Kabupaten/kota se-Kalsel ini bertujuan meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi dalam penyusunan laporan keuangan tahun 2019.

Ketua Bawaslu Kalsel Erna Kasypiah menjelaskan Bawaslu wajib melaksanakan akuntabilitas keuangan yaitu pengelolaan secara tertib dan taat pada Peraturan Perundang-Undangan. “Juga harus efisien, efektif, ekonomis dan transparan dengan memperhatikan rasa keadilan dan kepatutan.”

Sependapat dengan Erna, Anggota sekaligus Koordinator Divisi SDM dan Organisasi Bawaslu Kalsel Iwan Setiawan menyampaikan pengelolaan akuntabilitas keuangan merupakan wujud tata kelola pemerintahan yang baik (good governance).

“Kinerja pengawasan tidak memiliki arti jika tidak dibarengi dengan pertanggungjawaban laporan keuangan yang profesional, transparan, dan akuntabel.”

Bimtek ini menghadirkan Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Verifikasi dan Akuntansi pada Bagian Keuangan Bawaslu RI Aditya Nugraha Pamungkas serta Kasubbag Pemeriksa Keuangan Bawaslu RI Pirgok sebagai narasumber.

 

Penulis / Foto : Biro Kehumasan Bawaslu Kabupaten Kotabaru

Leave a Reply

Your email address will not be published.